Ilustrasi TPST
Sumber gambar :https://kencanaonline.com/
Sampah di sungai dekat areal Perum Pondok Tandala, Kawalu Tasikmalaya
Foto:Google Maps
Keberadaan TPST ini di perumahan saya, selain membantu mengurangi pencemaran air ke sungai juga berpeluang meningkatkan pendapatan keluarga kurang mampu di sekitar TPST, dengan ikut membantu penguraian sampah menjadi barang ekonomis. Untuk rencana awal TPST ini hanya mengelola sampah yang dihasilkan oleh limbah rumah tangga di Perum Pondok Tandala kecamatan kawalu Tasikmalaya, yang terdiri dari 7 RT dan 1 RW.
Adapun hal awal yang dibutuhkan untuk TPST ini adalah :
1. Sewa lahan di samping rumah saya, adapun begini tampilan lahan yang akan disewakan di samping rumah penulis.
Lahan yang rencananya akan disewa menjadi TPST. Lokasi Perum Pondok Tandala RT 05/RW 07 Kawalu, Kota Tasikmalaya
Foto:Google Maps
Estimasi sewa tanah untuk meminta bantuan RT/RW setempat demi kebaikan bersama untuk menaggulangi pembuangan sampah sembarangan di sekitar perumahan. Selain itu, untuk sewa tanah bisa di nego dengan bantuan keta RT/RW setempat demi kebaikan bersama, berhubung pemilik merupakan tetangga yang rumahnya tidak jauh dari lokasi lahan.
Adapun untuk lokasi ternak Lele lokasinya di kebun yang lokasinya jaraknya kurang lebih 100 meter dengan lokasi kebun yang akan dijadikan TPST..
Lokasi ternak Lele dan Ayam.Lokasi Perum Pondok Tandala RT 05/RW 07 Kawalu, Kota Tasikmalaya
Foto:Google Maps
Lokasi lahan untuk ternak tidak jauh dengan kebun yang akan dijadikan TPST. Lokasi Perum Pondok Tandala RT 05/RW 07 Kawalu, Kota Tasikmalaya
Foto:Google Maps
Adapun untuk sewa lahan kosong kedua untuk ternak menggunakan uang pribadi dengan estimasi biaya sewa lahan 10 juta per tahun.
2. Membeli Alat Pengubah Sampah Organik Menjadi Kompos
Mesin pengolah kompos
Sumber gambar : https://astromesin.com/
Mesin pengolah kompos ini juga dapat dijadikan sebagai komoditi untuk bisnis bidang pertanian dan perkebunan. Terlebih sekarang ini banyak masyarakat yang lebih berminat untuk mengkonsumsi buah dan sayuran organik yang mana buah dan sayur organik ini dibudidayakan tanpa menggunakan pupuk berbahan kimia, melainkan menggunakan pupuk berbahan organik murni alias pupuk organik. Harga untuk membeli mesin ini adalah 14.000.000 untuk 1 unit mesin untuk awal-awal saya berencana membeli 1 unit mesin saja dulu.
Untuk langkah awal pembuatan Bisnis di tahun 2019 TPST, estimasi total dana yang dikeluarkan 24 juta rupiah dengan rincian 10 juta untuk sewa lahan dan 14 juta untuk pembelian 1 unit mesin pembuatan kompos organik. Untuk tulisan selanjutnya akan di bahas besok di blog ini dengan label Bisnis di tahun 2019.
.
.
0 komentar:
Posting Komentar